Minggu, 29 Agustus 2010

RANGE FINDER murah


Banyak diantara kita yang tahu atau bahkan sudah menggunakan alat bidik dengan sinar LASER (LASER sight).


Laser sight

Ternyata LASER sight bisa kita fungsikan pula sebagai alat untuk memperkirakan jarak sasaran kita, istilah sono Range Finder yang harganya aslinya ratusan dolar.

Dengan bantuan LASER sight yang seharga 125 ribuan dan banyak dijual disini, kita bisa memanfaatkannya sebagai range finder.
Memang tidak seakurat range finder import tapi dengan sedikit latihan, kita bisa memperkirakan jarak dengan akurasi sekitar 5 meter.


Caranya gampang.

1. Pasang LASER sight sesuai selera, mo diatas dibawah suka2 lu.
Cuman contoh disini LASER sight terpasang diatas. (gambar 2).


gambar 2

2. Zero Riflescope-mu pada jarak tertentu, 50 meter ato 100 meter. Tergantung selera.

3. Setelah senapan Zero pada jarak tersebut, setel titik bidik LASER sampai berimpit dengan titik bidik pada jarak tersebut.

4. Selesai.


Trus gimana?

Coba bidik dengan jarak lebih dekat dari titik zero, kemudian pindah bidikan pada jarak lebih jauh dari titik zero, jangan lupa LASER sight terus dinyalakan.
Perhatikan, titik bidik LASER berpindah2 sesuai perubahan jarak bidik.
Kenapa?
Garis bidik riflescope dan garis bidik LASER tidak berimpit, tapi saling menyilang (gambar 3).
Nah perbedaan (devisiasi) dua garis lurus tadi berubah sesuai jarak.


gambar 3

Contoh pada gambar 3.
Senapan zero pada jarak 100 meter, ketika kita membidik sasaran ternyata titik LASER berada diatas titik bidik, berarti jaraknya dibawah 100 meter, demikian juga sebaliknya.

Dengan sedikit latihan, apalagi menggunakan reticle mildot, perkiraan jarak sasaran akan lebih akurat.


Semakin jauh jarak pemasangan LASER sight dengan riflescope (dibawah laras), maka semakin besar devisiasinya dimana perkiraan jarak akan lebih akurat.

Gampang kan?

Selain sebagai rangefinder sederhana, ternyata LASER sight bisa juga dimanfaatkan untuk memeriksa kondisi Riflescope apakah masih layak pakai atau tidak.
Caranya? Tunggu ulasan disesi berikut………. To be continued…..